• Apa Saja yang Kita Butuhkan Ketika Kita Traveling ke Pegunungan Bersama Keluarga?

    Siapa bilang mendaki gunung hanya bisa dilakukan orang dewasa yang sudah ahli? Nah, kegiatan mendaki gunung ternyata mulai populer sebagai tujuan wisata keluarga di akhir pekan.

    Bahkan, banyak orang tua yang mengajak anak-anaknya yang masih kecil untuk mendaki gunung. Tujuan aktivitas ini adalah untuk memperkenalkan alam sejak dini kepada si kecil. Dengan begitu, mereka akan lebih mencintai dan menjaga alam ketika sudah dewasa. 

    Apa Saja yang Kita Butuhkan Ketika Kita Traveling ke Pegunungan Bersama Keluarga?

    Apabila Anda memutuskan untuk traveling ke pegunungan bersama keluarga di akhir pekan ini, berikut ada beberapa yang sebaiknya Anda persiapkan sebelum berangkat. 

    Sepatu yang aman dan nyaman 

    Anda dan keluarga akan melewati jalur yang terjal dan berbatu, bukan jalanan aspal yang mulus. Jadi, menggunakan sepatu yang aman dan nyaman sangat diperlukan. Anda mungkin bisa menggunakan sepatu gunung yang sering digunakan para pendaki.

    Sedangkan untuk anak-anak, pakaikan mereka sepatu yang tertutup, bukan sepatu sandal. Hal ini untuk menghindari agar kaki mereka tidak mudah cedera atau terkena gigitan serangga di tengah mendaki. Usahakan mencari sandal gunung dan sepatu anak yang anti-selip dan melindungi area pergelangan kaki. 

    Topi, kacamata, dan masker 

    Untuk melindungi keluarga dari terik sinar matahari, jangan lupa gunakan topi dan kacamata. Selain itu, jalanan yang berdebu juga bisa menyebabkan iritasi mata dan terhirup oleh anak. Jadi, kacamata dan masker akan sangat bermanfaat untuk melindungi dari debu. 

    Tabir surya 

    Walaupun anak senang berjalan di bawah terik sinar matahari, namun jangan sampai Anda membiarkan kulit mereka sampai terbakar. Kegiatan mendaki akan berlangsung dalam waktu yang lama. Maka dari itu, bawa tabir surya agar bisa digunakan sebelum maupun di tengah mendaki. 

    Obat anti-nyamuk dan serangga 

    Di daerah pegunungan pasti sangat banyak nyamuk dan berbagai jenis serangga. Sebelum berangkat, pastikan Anda sekeluarga sudah mengoleskan obat anti-nyamuk dan anti-serangga di bagian-bagian tubuh yang terbuka seperti lengan dan kaki.

    Pertolongan pertama (P3K) 

    Jalanan yang tidak mulus sangat rentan membuat seseorang terjatuh, apalagi anak-anak yang terlalu semangat mendaki tanpa melihat jalan yang dipijaknya. Maka dari itu, persiapkanlah pertolongan pertama seperti obat merah, plester luka, obat bakar, dan lain-lain. Jika memang anggota keluarga Anda ada yang memiliki penyakit khusus, maka jangan lupa membawa obat yang memang telah diresepkan untuknya. 

    Perlengkapan mendaki 

    Jika Anda akan mendaki gunung yang lumayan tinggi secara serius, maka Anda perlu mempersiapkan perlengkapan mendaki dengan lengkap. Di dalam tas carrier (tas gunung) Anda, jangan lupa masukkan senter, korek api, kompas, sarung tangan, dan tongkat gunung.

    Jika Anda berniat menginap, maka jangan lupa bawa sleeping bag, selimut, matras, tenda, dan peralatan masak. Selain itu, semakin tinggi gunung yang didaki, maka akan sangat tinggi kemungkinan akan hujan, sehingga sangat penting untuk membawa jas hujan dan pakaian ganti. 

    Perbekalan makanan dan minuman yang cukup 

    Di daerah pegunungan Anda mungkin akan sulit menemukan pedagang. Jadi, persiapan sendiri bekal dari rumah. Anak-anak yang kelelahan pasti akan rewel untuk meminta minum.

    Bawa air minum yang cukup bagi seluruh anggota keluarga. Untuk makanan, sebaiknya bawa saja camilan ringan seperti roti gandum untuk mengganjal rasa lapar atau makanan favorit anak Anda. Jangan terlalu banyak membawa snack ataupun makanan manis yang akan memberatkan bawaan Anda.  

    Pilihlah wilayah pegunungan dengan tingkat kesulitan minim sebagai pembelajaran bagi anak-anak. Setelah mereka terbiasa, Anda mungkin bisa mengajak mereka untuk menantang medan yang lebih tinggi lagi di lain kesempatan. Jangan lupa untuk selalu mempelajari medan pendakian dan rute perjalanan terlebih dahulu. Selain itu, pilihlah waktu liburan ketika cuaca sedang cerah dan tidak hujan agar lebih memudahkan pendakian. 

    Mendaki gunung ataupun traveling di daerah pegunungan ternyata bisa menjadi momen yang sangat berharga ketika dihabiskan bersama keluarga. Mulai dari mendaki perbukitan hingga menelusuri sungai bisa menjadi kegiatan seru untuk mengakrabkan keluarga. Nah, jangan sampai kegiatan wisata di pegunungan Anda terganggu karena tidak mempersiapkan kebutuhan di atas terlebih dahulu, ya?! 


    Tags Tags: , , ,